Seperti kita tahu, Hari HAM Sedunia diperingati tiap tanggal 10 Desember, mengacu pada Deklarasi Universal HAM yang diproklamirkan Majelis Umum PBB pada tanggal 10 Desember 1948.
Bagi kita, peringatan hari HAM mungkin kurang populer. Banyak yang belum tahu jika pada tanggal ini dunia sedang memperingati perjuangan atas pemenuhan atas hak dasar manusia. Memang di bulan Desember, ada hari besar nasional yang lebih populer, yaitu hari ibu.
Meski demikian, tidak ada salahnya kita ikut merayakan dengan sekedar membagikan gambar dan ucapan bertemakan HAM. Dengan cara ini setidaknya kita menunjukkan bahwa kita mendukung upaya penegakan HAM dan melawan segala bentuk pelanggaran, terutama yang marak terjadi seperti bullying dan rasisme.
Baiklah, berikut ini 5 gambar dan kata ucapan selamat Hari Hak Asasi Manusia Tahun 2018.
1. Manusia adalah makhluk Tuhan paling mulia, memiliki derajat paling tinggi dibandingkan dengan makhluk lain. Manusia dibekali kemampuan dasar berupa akal/cipta, rasa dan karsa. Dengan bekal ini, manusia seharusnya dapat saling menghormati hak asasi orang lain, bukannya saling merampas hak orang lain. Selamat Hari Hak Asasi Manusia Sedunia ke 70 Tahun 2018.
2. HAM merupakan hak fundamental yang tidak dapat dicabut. Kita semua sadar bahwa Tuhan itu Maha Pencipta, yang menciptakan segala sesuatu, termasuk hidup kita. Setiap manusia di dunia ini diberi hidup dan penghidupan. Tidak seorangpun dapat mengambilnya. Dengan demikian, hidup merupakan hak dasar yang dimiliki manusia sejak lahir. Selamat Hari Hak Asasi Manusia Sedunia ke 70 Tahun 2018.
3. Aku dilahirkan bebas dan setara. Aku berhak hidup dengan bebas dan aman. Tak seorangpun berhak menyiksaku. Tak seorangpun berhak memperbudakku dan aku takkan memperbudak siapapun. Aku berhak menginginkan orang lain memandangku tanpa mempedulikan ras, warna kulit, suku, atau pilihan politik. Selamat Hari Hak Asasi Manusia Sedunia ke 70 Tahun 2018.
4. Hak Asasi Manusai (HAM) bersifat pokok dan mendasar, dan menjadi keharusan untuk terus ditegakkan. Penghormatan terhadap hukum dan Hak Asasi Manusai (HAM) adalah keniscayaan tanpa adanya sebuah tekanan dari pihak manapun untuk melaksanakannya. Selamat Hari Hak Asasi Manusia Sedunia ke 70 Tahun 2018.
5. Hentikan segala bentuk perundungan karena itu salah satu bentuk pelanggaran HAM. Ciptakan suasana persahabatan yang melindungi dan menghormati hak asasi orang lain. Tuhan menciptakan manusia dengan kelebihan dan kekurangan masing-masing. Mari kita kedepankan sikap saling menghargai dan menjunjung tinggi HAM. Selamat Hari Hak Asasi Manusia Sedunia ke 70 Tahun 2018.
Itulah beberapa gambar dan kata ucapan dalam rangka ikut memperingati Hari HAM Sedunia yang jatuh hari ini, 10 Desember 2018. Semoga bermanfaat.
EmoticonEmoticon