Pengumunan hasil akreditasi dari Badan Akreditasi Nasional/Madrasah (BANSM) Tahun 2019 secara nasional telah diinformasikan. Salah satu wilayah yang telah diumumkan yaitu Provinsi Jawa Barat Tahap 1. Pengumunan hasil akreditasi berdasarkan Surat Keterangan Badan Akreditasi Nasional Sekolah/Madrasah Nomor 397/BAN-SM/SK/2019 Tentang: Penetapan hasil dan Rekomendasi Akreditasi Sekolah/Madrasah Provinsi Jawa Barat Tahap 1.
BAN-S/M merupakan Badan Evaluasi Mandiri yang menentukan kelayakan Satuan Pendidikan baik Jenjang Pendidikan Dasar maupun jenjang pendidikan Menengah jalur Formal dengan mengacu pada Standar Nasional Pendidikan PP nomor 13 tahun 2015 tentang Perubahan Kedua Atas PP 19 tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan, pasal 1, dan Peraturan Menteri Pendidikan Nasional (Permendikbud) nomor 13 tahun 2018 tentang BAN-S/M dan BAN PAUD-PNF, pasal 1.
Hasil akreditasi sekolah/madrasah tersebut perlu diketahui oleh satuan pelaksanaan pendidikan di sekolah masing-masing dan masyarakat secara umum agar bisa diketahui status dan peringkat hasil akreditasi masing-masing sekolah.
Hasil akreditasi sekolah/madrasah Provinsi Jawa Barat Tahap 1 Tahun 2019 berjumlah 1024 sekolah tingkat dasar dan menengah baik sekolah negeri maupun swasta.
Ada 8 Standar yang dinilai yaitu:
1. Standar Isi
Permendiknas No. 22 tahun 2006
Permendiknas No. 24 tahun 2006
Permendiknas No. 14 Tahun 2007
2. Standar Kompetensi Lulusan
Permendiknas No. 23 Tahun 2006
Permendiknas No. 24 tahun 2006
3. Standar Proses
Permendiknas No. 41 Tahun 2007
Permendiknas No. 1 Tahun 2008
Permendiknas No. 3 Tahun 2008
4. Standar Sarana Prasarana
Permendiknas No. 24 Tahun 2007
Permendiknas No. 33 Tahun 2008
Permendiknas No. 40 Tahun 2008
5. Standar Pengelolaan
Permendiknas No. 19 Tahun 2007
6. Standar Pembiayaan
Permendiknas No. 69 Tahun 2009
7. Standar Penilaian
Permendiknas No. 20 Tahun 2007
8. Standar Pendidik dan Tenaga Kependidikan
Permendiknas No. 12 Tahun 2007
Permendiknas No. 13 tahun 2007
Permendiknas No. 16 Tahun 2007
Permendiknas No. 24 Tahun 2008
Permendiknas No. 25 Tahun 2008
Permendiknas No. 26 Tahun 2008
Permendiknas No. 27 Tahun 2008
Permendiknas No. 40 – 45 Tahun 2009
Lebih lengkapnya hasil akreditasi sekolah/madrasah Provinsi Jawa Barat tahap 1 tahun 2019 berdasarkan hasil penetapan Badan Akreditasi Nasional Sekolah/Madrasah tahun 2019 yang dilaksanakan tanggal 29 April, silahkan bisa unduh disini.
Demikian informasi SK Penetapan Akreditasi Sekolah/Madrasah tahun 2019. Silahkan cek sekolah masing-masing
Baca:
Hasil Akreditasi Sekolah/Madrasah Provinsi Jawa Tengah Tahap 1 Tahun 2019
Hasil Akreditasi Sekolah/Madrasah Provinsi Sumatera Utara Tahap 1 Tahun 2019
EmoticonEmoticon