Cara Mengatasi Info GTK Jabatan bukan Guru pada data BKN

May 18, 2020
Cara Mengatasi Info GTK Jabatan Bukan Guru pada data BKN
Cara Mengatasi Info GTK Jabatan Bukan Guru pada data BKN
pendikinfo.blogspot.com - Salah satu permasalahan pada Info GTK yaitu pada tabel Verifikasi data Tunjangan Profesi terdapat validasi Jabatan bukan Guru pada data BKN (Pelaksana). Masalah ini dapat terjadi karena tidak sesuainya data yang ada pada database BKN dan Aplikasi Dapodik. Cara mengatasi permasalahan ini adalah dengan menyamakan data yang ada pada database BKN dan Aplikasi Dapodik, silahkan ikuti langkah berikut. 

Cara Mengatasi Jabatan bukan Guru pada data BKN (Pelaksana)

Langkah-langkahnya yaitu:

  1. Pastikan SK Jabatan Fungsional telah dientri pada Aplikasi Dapodik dengan cara Klik nama GTK yang bersangkutan kemudian klik tombol Ubah. Pada tabel Riwayat Jab. Fungsional, isi data Jabatan PTK, SK Jabatan Fungsional dan TMT sesuai SK
  2. Cek data GTK yang bersangkutan pada aplikasi SAPK BKN, akses disini: https://sapk.bkn.go.id/
  3. Pada Aplikasi SAPK BKN gunakan User NIP dan Password berupa NIK. Cek Apakah jabatan sudah sesuai dengan Aplikasi Dapodik.
  4. Jika terdapat perbedaan, Laporkan ke BKD setempat dengan membawa SK Jabatan Fungsional GTK yang bersangkutan  

Itulah cara mengatasi Jabatan bukan Guru pada data BKN. Anda dapat juga melihat Video Tutorial seputar dapodik di Youtube Solusi Dapodik

Semoga bermanfaat,
Salam Pendidikan😊

https://pendikinfo.blogspot.com

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »