HTTP (Hypertext transfer protocol) merupakan protokol yang digunakan untuk mentransfer data antara web server ke web browser. Protocol ini mentransfer dokumen-dokumen web yang ditulis atau berformat HTML (Hypertext Markup Language).
Dikatakan markup language karena HTML berfungsi untuk ‘memperindah’ file teks biasa untuk ditampilkan pada program web browser hal ini dilakukan dengan menambahkan elemen atau sering disebut sebagai tag-tag pada file teks biasa tersebut.
Saat ini sudah dikenal HTML5 yang menawarkan berbagai fitur menarik yang tidak didukung oleh HTML sebelumnya. Beberapa fitur yang tersedia pada HTML5 antara lain sebagai berikut.
o Canvas.
Memungkinkan pembuatan gambar dalam kanvas. Jadi, gambar tidak lagi diambil dari gambar utuh, melainkan bisa disusun sendiri, bak menggunakan program Paint.
o Header.
Berguna untuk menyatakan suatu judul, yang bisa diisi dengan elemen logo dan nama perusahaan.
o Footer.
Merupakan kebalikan dari header. Sebagai catatan kaki, elemen ini berguna untuk menaruh informasi di bagian bawah halaman web.
o Time.
Elemen ini berguna untuk menyajikan informasi tentang waktu.
o Audio.
Memungkinkan penyajian player untuk memutar suara.
o Video.
Memungkinkan player untuk memainkan film.
Secara prinsip, fitur pada HTML dapat dikelompokkan ke dalam :
o Struktur halaman ;
o Presentasi visual ;
o Peranti penyaji gambar ;
o Pendukung media ; dan
Peningkatan koneksi dengan JavaScript.
Tag HTML biasanya berupa tag-tag yang berpasangan dan ditandai dengan symbol lebih besar (<) dan (>). Pasangan dari sebuah tag ditandai dengan symbol garis miring (/).
Misalnya pasangan dari tag <contoh > adalah </contoh>.
Dalam hal ini <contoh> kita sebut sebagai elemen dan biasanya dalam suatu elemen terdapat atribut atribut untuk mengatur elemen itu. Jadi misalnya elemen <contoh> bila ditulis dengan atributnya adalah sebagai berikut:
Dalam hal ini <contoh> kita sebut sebagai elemen dan biasanya dalam suatu elemen terdapat atribut atribut untuk mengatur elemen itu. Jadi misalnya elemen <contoh> bila ditulis dengan atributnya adalah sebagai berikut:
<contoh atribut1=”nilai_atribut1”atribut2=”nilai_atribut2=”…>.
Dalam penulisan tag HTML tidaklah case sensitive artinya pengguna huruf kecil ataupun capital tidaklah menjadi masalah.
Setiap dokumen HTML memiliki struktur dasar atau susunan file sebagai berikut :
Seperti terlihat, struktur file HTML diawali dengan sebuah tag <html> dan ditutup dengan tag </html>. Di dalam tag ini terdapat dua buah bagian besar, yaitu yang diapit oleh tag <head>…</head> dan tag <body>…</body>.
Bagian yang diapit oleh tag HEAD merupakan header dari halaman HTML dan tidak ditampilkan pada browser. Bagian ini berisi tag-tag header seperti <tittle>… </tittle> yang berfungsi untuk mengeluarkan judul pada tittle bar window web browser.
Bagian kedua, yang diapit oleh tag BODY merupakan bagian yang akan ditampilkan pada halaman web browser nantinya.
Pada bagian ini anda akan menuliskan semua jenis informasi berupa teks dengan bermacam format maupun gambar yang ingin sampaikan pada pengguna nantinya.
Pengaturan Properti Dokumen
Properti document diatur melalui atribut-atribut yang terdapat dalam elemen <body>. Sebagai contoh adalah pengaturan warna latar belakng halaman, wana teks, warna link dan lain-lain.
Kode Warna Dalam pengaturan warna menggunakan kode RGB yang mana ditampilkan dalam nilai heksadesimal. Setiap bagian dua gigit kode menunjukkan banyaknya intensitas dari kombinasi warna merah, hijau dan biru.
Sebagai contoh 00 pada dua digit pertama berarti tidak ada warna merah dalam kobinasi warna berikut ini adalah contoh kode warna :
Atribut Elemen <body>
BACKGROUND = Lokasi dan nama file (latar belakang dokumen image dokumen)
BGCOLOR = Warna (warna latar belakng dokumen, default putih)
TEXT = Warna (warna teks dokumen, default hitam)
LINK = Warna (warna link dokumen, default biru)
VLINK = Warna (warna visited link dokumen, default ungu)
ALINK = Warna (warna aktif link dokumen, default merah)
BACKGROUND = Lokasi dan nama file (latar belakang dokumen image dokumen)
BGCOLOR = Warna (warna latar belakng dokumen, default putih)
TEXT = Warna (warna teks dokumen, default hitam)
LINK = Warna (warna link dokumen, default biru)
VLINK = Warna (warna visited link dokumen, default ungu)
ALINK = Warna (warna aktif link dokumen, default merah)
Elemen Heading <h1>… <h6> Tag heading berfungsi untuk memformat heading (judul dan subjudul) dari suatu halam web. Heading ini akan memperbesar ukuran huruf unruk setiap jenis heading.
Ada 7 buah heading yang dikenal di HTML, yaitu dari <h1> sampai <h6>. Elemen yang dihilangkan di HTML5
Berikut ini elemen HTML 4.01 yang dihilangkan di HTML5:
<acronym>
<applet>
<basefont>
<big>
<center>
<dir>
<font>
<frame>
<frameset>
<noframes>
<strike>
<tt>
EmoticonEmoticon